Rabu, 22 November 2023

Writing By Heart

Assalamu Alaikum Wr.Wb.
Selamat malam, sapaan dari Sang moderator Ibu Arofiah Affi, S.Pd. dalam mandu pertemuan kali ini di pertemuan ke-17, Rabu, 22 November 2023. Tema malam ini adalah " Writing By Heart" yaitu menulis dengan hati.

Apa itu menulis dengan hati? Bagaimana caranya menulis dengan hati?

Yuk kita simak penjelasan nara sumber saat ini dari Ibu Mutnainah, M.Pd.
Sejatinya menulis adalah keterampilan tertinggi setelah membaca dan berbicara.Menulis dengan hati artinya jadikan hati sebagai inspirasi saat menulis.Jafikan hati sebahai sumber mengolah segala ide dan inspirasi yang disampaikan melalui tulisan.
Tulisan adalah jiwa.Setiap orang yang berjiwa pasti bisa menulis.Tulisan yang dengan hati pasti sampai ke hati
Berikut Tips menulis dengan hati:
1. Libatkan emosi.
Emosi yang di maksud pasti emosi yang positif ya? Saat menulis dengan  emosi, beri warna dan rasa pada tulisan kita.Contoh rasa sedih ,tulis saja seperti kita sedang bicara dengan teman dalam keadaan sedih.
Mengapa suasana  dan emosi dirasa perlu untuk diolah menjadi tulisan? Karena sat menulis dengan memainkan suasana dan emosi maka tulisan yang dibuatpun ada rasa sehingga pembaca pun merasakan perasaan kita walaupun hanya lewat tulisan saja.
2. Libatkan Panca  indera
Dengan melibatkan indera dalam tulisan kita maka akan turut menggambarkan atau mendeskripsikan situasi yang dialami atau digambarkan sehingga pembaca seolah olah turut melihat, merasakan bahkan mengalami hal seperti yang kita tuliskan.
3. Tulis sesuatu yang disukai.
Jangan pernah menulis sesuatu yang tidak disukai.Ibaratnya seperti kalau kita tidak suka minum kopi maka jangan memaksa  minum kopi.
Menulis adalah soal perasaan.Tidak cukup hanya pengetahuan.Seorang penulis harus memiliki pemahaman.Menulis itu juga adalah seni.Seni adalah keindahan.Seni adalah kreativitas, bisa juga jalan.Dengan menulis maka akan menjadi jalan untuk berkarya yang sulit ditiru orang lain.
4. Mendapat pujian.
Menulis itu juga bisa menambah semangat karena bisa saja lewat tulisan maka kita mendapat testimoni dari orang lain.Tetapi jangan menulis hanya untuk mengharapkan pujian.Jadikan tulisan itu sebagai wadah menebarkan pesona dan ilmu .
5. Who dan Do
Who artinya kenali siapa yang akan membaca tulisan kita. Jadikan diri Anda sebagai pembaca.
Do artinya pesan apa yang ingi kita sampaikan ke para pembaca.Dengan harapan bahwa pembaca akan melakukan apa yang kita tuliskan.
6. Read and Read
Artinya dengan membaca maka kita akan kaya dengan ide, dan bahasa untuk menulis lagi.
7.Jujur
Mulut bisa berbohong tetapi tulisan tidak.Tulisan adalah isi hati penulis.Artinya merupakan gambaran jiwa kita.
8. Konsisten.
Konsisten dalam menulis adalah hal yang sulit diterapkan.Tetapi bukan hal yang mustahil.Segala sesuatu kalau diniatkan maka pasti akan menjadi kebiasaan atau konsisten.Ibarat berjalan ada saja batu yang terkadang mengganjal.Tetapi yakin semua itu boleh dilalui.

Manfaat Menulis dengan hati yaitu:
1. 
2. 
Kesimpulan: Tulisan adalah gambaran hati atau jiwa.Tulisan adalah gambaran karakter.Tulisan yang dibuat dengan hati akan sampai ke hati juga.Tulisan akan membius dan membekas di hati pula.
Manfaat menulis dengasn hati maka akan menyentuh para pembacanya.

Semoga bermanfaat 
Salam Literasi





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KUNJUNGAN TIM ADIWIYATA PROPINSI KE SMP NEGERI 1 KESU

     Manusia adalah satu- satunya  makhluk hidup berakal yang hidup menempati lingkungan.Oleh karena itu, sudah seharusnyalah ki...

ion